AC Milan kontra Inter Milan, Bertajuk Derbi Della Madonnina
Milan - Milan dan Inter akan saling
berhadapan di Stadion San Siro, Senin (24/11/2014) dini hari WIB atau hanya
beberapa jam lagi. San Siro dipastikan penuh dengan fans kedua tim karena tiket
terjual 79.173. Pendapatan hasil penjualan tiket pun mencatatkan rekor baru
sebesar 3.324.594 Euro atau sekitar 50 miliar Rupiah.
Tiket
pertandingan AC Milan kontra Inter Milan yang bertajuk derbi della Madonnina
ludes terjual. Ini merupakan sebuah rekor baru dalam sejarah derbi.
Selain rekor
pendapatan dari penjualan tiket, ada beberapa perubahan yang dilakukan panitia
pertandingan. Fans di tribun boleh menggunakan drum dan pengeras suara.
Sebelumnya,
penggunaan drum dan pengeras suara dilarang di stadion Italia sejak tahun 2007.
Tapi, polisi lokal membolehkan alat-alat tersebut digunakan dalam derbi kali
ini.
"Ini
sinyal yang penting, karena drum bisa menciptakan atmosfer dan sama sekali tak
membahayakan. Alat ini digunakan di Jerman dan di stadion lain di seluruh
dunia," ujar ketua Curva Sud, Luca Lucci, dilansir Football Italia.
"Derbi
Milan dalam beberapa tahun terakhir selalu tertib dan dua fans selalu
berdampingan di dalam atau luar stadion," ia mengakhiri.
Untuk
mencairkan tensi tinggi jelang laga, kedua klub mencoba menciptakan atmosfer
santai dengan melakukan kampanye di Twitter yang meminta fans Milan dan Inter
berfoto bersama.
Dalam derbi
kali ini akan dihadiri dua komedian, Ale dan Franz. Ale akan memimpin chants
Inter, sementara Franz bersama fans Milan. (MEDANFOTO/14)
0 komentar: