Tips Menghilangkan Ketombe
Masihkan banyak
Ketombe yang membuat rambut jadi mudah rontok dan kusam. Ada banyak cara untuk
mengobati ketombe, namun seringkali itu tidak bertahan lama dan ketombe kembali
lagi. Ketombe juga dapat menyebabkan banyak masalah kulit seperti jerawat dan
kulit kering. Berikut adalah resep minyak buatan sendiri untuk menyembuhkan
ketombe, yang dilansir dari Boldsky.
1. Minyak
kelapa dengan air lemon
Minyak kelapa
dapat melembapkan kulit kepala yang kering, sementara air lemon dapat
menghilangkan ketombe secara alami. Siapkan minyak ini dengan terlebih dulu
menghangatkan minyak kelapa. Kemudian tambahkan beberapa tetes air lemon dan
oleskan pada kulit kepala dengan ujung jari Anda. Minyak ini juga dapat
meningkatkan sirkulasi darah pada kulit kepala dan meningkatkan pertumbuhan
rambut. Oleskan minyak rambut ini 2 jam sebelum keramas.
2. Yogurt,
minyak almond dan air lemon
Yogurt dapat
menyembuhkan ketombe dan membuat rambut jadi halus dan mengkilap. Sementara
itu, minyak almond dapat meningkatkan pertumbuhan rambut dan melembapkan kulit
kepala. Air lemon dapat menghilangkan sel kulit mati dan kulit kering di kulit
kepala yang bisa memicu ketombe. Campur tiga bahan ini dan oleskan pada rambut
1 jam sebelum keramas.
3. Minyak
wijen
Minyak wijen
dapat menyembuhkan kulit kepala kering dan juga mempertahankan warna asli
rambut. Hangatkan minyak wijen dan kemudian oleskan pada kulit kepala. Anda
dapat menambahkan air lemon ke dalamnya jika ingin dan mengoleskannya di kulit
kepala beberapa jam sebelum keramas.
4. Minyak
bunga kembang sepatu
Rebus air,
lalu masukkan bunga kembang sepatu yang telah dihaluskan. Tambahkan beberapa
tetes minyak kelapa atau minyak jarak. Rebus selama beberapa menit. Biarkan
dingin. Oleskan minyak rambut ini pada akar kulit kepala dan rambut. Biarkan
semalam atau selama 3-4 jam untuk mendapatkan hasil terbaik.
Inilah
berbagai tips cara untuk menghilangkan ketombe, bila anda sehari-hari memiliki
banyak ketombe yang susah dihilangkan. (MF)
0 komentar: